tabalong

bapenda kabupaten tabalong

Mengenal Pajak Daerah

Jumat 14 November 2025

Mengenal Pajak Daerah

Halo Sobat Pajak!

Tahu tidak Sobat Pajak? Setiap sarana dan prasarana yang kita nikmati sekarang sebagian besar bersumber dari pajak. Pajak atau dalam pembahasan kali ini disebut juga pajak daerah adalah kontribusi wajib yang terutang oleh orang pribadi atau badan kepada Daerah. Kontribusi ini bersifat memaksa yang didasarkan oleh Undang-Undang dan rakyat sebagai wajib pajak tidak mendapatkan imbalan secara langsung atas pajak yang dibayarkannya. Pajak yang dipungut ini nantinya akan digunakan untuk sebesar-besarnya kemakmuran rakyat.

Pajak daerah, khususnya dalam lingkup kabupaten, terdiri atas beberapa jenis yaitu sebagai berikut:

1.       Pajak bumi dan bangunan perkotaan dan perdesaan

2.       Pajak hotel

3.       Pajak restoran

4.       Pajak hiburan

5.        Pajak reklame

6.       Pajak penerangan jalan

7.       Pajak parkir

8.       Pajak mineral bukan logam dan batuan

9.       Pajak air tanah

10.   Pajak sarang burung walet

11.   Bea perolehan hak atas tanah dan bangunan

Semua pajak tadi akan digunakan untuk membiayai semua kebutuhan pemerintah daerah yang dijabarkan dalam beberapa fungsi, yaitu sebagai berikut:

1.       Fungsi Anggaran Pajak sebagai fungsi anggaran akan digunakan sebagai pendanaan rutin lho Sobat Pajak. Pendanaan ini dapat berupa belanja pegawai, belanja barang, pembangunan, pemeliharaan, maupun sebagai tabungan Pemerintah Daerah.

2.       Fungsi Mengatur Selain untuk pendanaan rutin, pajak yang kamu bayarkan juga berfungsi sebagai pengatur pertumbuhan ekonomi. Dengan kata lain, pajak akan berperan sebagai alat untuk mencapai tujuan ekonomi pemerintahan dan mengurangi masalah ekonomi yang ada.

3.       Fungsi Stabilitas Pajak yang dibayarkan membantu pemerintah dalam menstabilkan harga barang dari bahaya inflasi.

4.       Fungsi Retribusi Pendapatan Pajak berfungsi sebagai alat untuk meratakan pendapatan masyarakat seperti membuka lapangan pekerjaan. Ini bertujuan agar tidak terdapat kesenjangan ekonomi yang terlalu menonjol antar masyarakat sehingga pembangunan yang berkualitas dapat terwujud.

Ternyata manfaat dan fungsi pajak ini sangat luar biasa ya Sobat Pajak. Tunggu apa lagi? Segera laporkan kewajiban pajakmu di Bapenda Kabupaten Tabalong, ya!

Alamat

Tanjung, Kec. Tj., Kabupaten Tabalong, Kalimantan Selatan 71513

kontak

Telepon
(0526) 2021166

visitor counter

Hari Ini

547

Bulan Ini

5459

Total

159.83K

bapenda kabupaten tabalong